RESENSI WEBSITE HAI ONLINE
Hai Online (www.hai-online.com).
Dari namanya, tentu identik dengan nama majalah remaja bernama Hai. Hai Online
adalah portal yang didedikasikan Hai untuk remaja Indonesia. Medium komunikasi
ini didesain bukan sekadar sebagai tempat mencari informasi. Maunya lebih dari
itu. Hai Online bisa mengakomodir kebutuhan interaksi dan ekspresi audiensnya.
Sebagai situs untuk kalangan remaja, Hai Online sudah berdiri sejak tahun 2000.
Dalam kurun waktu 8 tahun terakhir isi dan cara penyajiannya terus disesuaikan.
Semua dilakukan untuk mengikuti kecenderungan gaya hidup audiensnya yang
sungguh-sungguh dinamis.
Dihalaman awal atau headline ketika seseorang akan membaca Hai Online
terdapat menu-menu pilihan yang disertai gambar seperti yang tersedia di
website Hai Online ini, meliputi : Musik, film, tempat nongkrong, style
(fashion remaja pria), gadget, psikologi dan relationship, skulizm (tentang
pendidikan, sekolah dan kehidupan seputar sekolah), kampus, sport.
Setiap channel dilengkapi dengan fasilitas untuk:
- · memberikan komentar
- · rating
- · polling
- · forum diskusi
Secara khusus audiens juga bisa
ikutan main dan menjadi pengisi Hai Online. Semua orang bisa mengirimkan karya.
Mau karya musik, karya video, karya foto atau karya desain. Ingin mengirim cerpen,
komik sampai desain produk pun bisa. Begitulah, Sekarang kan memang zamannya audiens yang
lebih aktif. Sementara di sisi lain, pengelola Hai Online juga terus memasok
audiensnya dengan beragam info menarik. Sebenarnya dengan memasuki situs ini,
kita bisa mencoba semua channel yang tadi dibahas. Nah, sekarang silakan
nikmati fasilitas yang ada di Hai Online. Kalau masih terasa ada yang kurang,
jangan khawatir. Hai Online tentu tidak bakal berhenti sampai sini. Hai Online
ingin audiensnya memperoleh banyak kesempatan lagi untuk bereksplorasi dan
memperoleh kedalaman sajian informasi. Itu sebab pada saatnya audiens bisa
secara optimal memperoleh:
- • akses menuju archive Majalah Hai selama tiga dekade
- • direktori atas berbagai kebutuhan yang setiap waktu akan bertambah koleksinya
- • sajian yang menarik, berupa: foto/gambar/slide show, audio, video
- • integrasi dengan Majalah Hai dan Hai Mobile (wap.hai-mob.com)







0 comments:
Post a Comment